ANALISIS DURABILITAS CAMPURAN AC-WC MENGGUNAKAN ASPHALT BUTON PEN 60/70 dan ASPHALT Pg76 PERBANDINGAN 40 : 60
DOI:
https://doi.org/10.62603/konteks.v1i3.48Kata Kunci:
Aspal, PG76, Pen60/70, Durabilitas, MarshallAbstrak
Aspal merupakan komponen utama dalam perkerasan jalan yang memiliki berbagai macam jenis, seperti
aspal alam, aspal keras, aspal cair, dan aspal modifikasi. Aspal memiliki sifat viskoelastik, yang berarti
aspal meleleh pada suhu tinggi dan mengeras pada suhu rendah. Penggunaan aspal yang dimodifikasi
seperti aspal PEN 60/70 dicampur dengan aspal PG 76 merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan
kinerja pelayanan perkerasan untuk menghasilkan campuran dengan stabilitas yang baik pada suhu
tinggi dan beban lalu lintas yang berat. Sifat ini memungkinkan aspal untuk mengikat bahan campuran
perkerasan dan berperan penting dalam menahan beban lalu lintas. Metode penelitian ini menggunakan
pendekatan kuantitatif dan eksperimental untuk menyelidiki pengaruh terhadap durabilitas dari suatu
campuran beraspal panas. Hasil dari Aspal PG76, dan Campuran kombinasi 40:60 memiliki Hasil nilai
karakteristik yang berbeda-beda, campuran beraspal panas yang dikombinasikan antara Pen 60/70 dan
PG76 dengan perbandingan 40:60 diharapakan campuran ini dapat digunakan dalam perencanaan
perkerasan jalan yang efisien dan berkelanjutan serta dalam upaya untuk mengendalikan anggaran biaya
agar dapat di minimalisir sebaik mungkin dalam suatu proyek pekerjaan perkerasan jalan.