PEMODELAN DEBIT INFLOW WADUK BAJULMATI SITUBONDO JAWA TIMUR DENGAN MODEL DETERMINISTIK MOCK

Authors

  • Gusfan Halik
  • Taufikurrahman
  • Entin Hidayah
  • Wiwik Yunarni

DOI:

https://doi.org/10.62603/konteks.v1i1.3

Keywords:

inflow waduk, model mock, waduk bajulmati

Abstract

Bendungan Bajulmati yang terletak diantara Kabupaten Situbondo dan Banyuwangi merupakan
bendungan yang beroperasi sejak tahun 2018 Keberhasilan operasional Waduk Bajulmati
ditentukan dari keberhasilan memprediksi debit aliran yang masuk ke waduk atau debit inflow.
Oleh karena itu, diperlukan model prediksi inflow waduk yang parsimoni dan akurat sehingga
dapat dijadikan acuan dalam merancang pola operasi dan alokasi air waduk secara optimal.
Penelitian ini bertujuan untuk memodelkan prediksi inflow waduk. Model yang digunakan adalah
model deterministik (model Mock). Keandalan model tahap kalibrasi dan validasi diuji
menggunakan kriteria : Root Mean Square Error (RMSE) dan Nash Sutcliffe Efficiency (NSE).
Hasil pemodelan menunjukkan bahwa prediksi debit inflow waduk model Mock memberikan
akurasi yang baik dan mendekati kondisi debit aliran observasi. Dengan demikian, dapat
dinyatakan bahwa model Mock dapat digunakan sebagai alternatif dalam memprediksi debit
inflow di waduk Bajulmati.

Downloads

Published

2024-02-14

How to Cite

Gusfan Halik, Taufikurrahman, Entin Hidayah, & Wiwik Yunarni. (2024). PEMODELAN DEBIT INFLOW WADUK BAJULMATI SITUBONDO JAWA TIMUR DENGAN MODEL DETERMINISTIK MOCK . Konferensi Nasional Teknik Sipil (KoNTekS), 1(1). https://doi.org/10.62603/konteks.v1i1.3