ANALISIS REABILITY PENGARUH VEGETASI RUMPUT GAJAH DENGAN METODE ELEMEN HINGGA PADA LERENG TANAH VULKANIK

Authors

  • I Nengah Sinarta
  • Putu Aryastana
  • Kadek Windy Candrayana
  • I Ketut Agung Sudewa

DOI:

https://doi.org/10.62603/konteks.v1i6.113

Keywords:

Bioengineering, Rumput Gajah, Reability, Plaxis

Abstract

Desa-desa sekitar Kaldera Gunung Batur terancam mengalami longsor bahan rombakan (Debris Flow)

akibat erosi permukaan karena lereng yg tersusun oleh tanah vulkanik dan minim vegetasi. Penerapan

Bioengineering banyak menggunakan dengan penanaman rumput, karena lebih efektif mengurasi erosi

permukaan dibandingkan dengan pepohonan. Pengujian konsep bioengineering dilakukan di

laboratorium dengan kemiringan lereng 45o dengan vegetasi rumput gajah (Pennisetum purpureum)

didalamboxpengujian. Analisis reability dengan metode finite element menggunakan softwarePlaxis

3D versi 2.2. Analisis pada lereng dengan dan tanpa vegetasi, menggunakan metode reliabilitas orde

pertama dan pemodelan root as pile approach. Penelitian menunjukkan selisih regangan bidang gelincir

tanpa dan dengan vegetasi pada lereng sampai 0,1094 kN/m2 . Vegetasi pada lereng membuktikan

efektifitas penurunan lereng dengan selisih perpindahan 0,00235 m. Faktor keamanan lereng

dipertimbangkan tanpa vegetasi berdasarkan deterministic analysis adalah 0,80. Analisis numerik

menunjukkan faktor keamanan dengan vegetasi rumput gajah diperoleh sebesar 0,83. Fase pertama

tegangan akibat penambahan vegetasi mendapatkan selisih tegangan 0,01 kN/m2 antara tanpa vegetasi

dengan penambahan vegetasi. Selisih tegangan akibat penambahan vegetasi yaitu 5,87 kN/m2 dan

mendapatkan selisih waktu lebih panjang 28,16 hari dari pada tanpa vegetasi. Penambahan vegetasi

rumput gajah pada lereng mendapatkan hasil memuaskan, karena mampu menaikkan angka aman lereng

meskipun kecil.

Downloads

Published

2024-02-17

How to Cite

I Nengah Sinarta, Putu Aryastana, Kadek Windy Candrayana, & I Ketut Agung Sudewa. (2024). ANALISIS REABILITY PENGARUH VEGETASI RUMPUT GAJAH DENGAN METODE ELEMEN HINGGA PADA LERENG TANAH VULKANIK. Konferensi Nasional Teknik Sipil (KoNTekS), 1(6). https://doi.org/10.62603/konteks.v1i6.113